Sabtu, 16 Juni 2012

Pemerintah Gagal Atasi Konflik Papua


Zona Malam - Maraknya konflik dan aksi kekerasan yang terjadi di Papua kian meresahkan masyarakat . Rasa aman seakan menjadi barang langka bagi warga Papua, terutama mereka yang kerap beraktivitas di luar rumah.

Ketua Presidium Indonesia Police Watch (IPW), Neta S Pane menilai, pemerintah telah gagal total dalam menyelesaikan konflik Papua yang terus berkepanjangan.

"Pemerintah memang gagal dan tidak serius menyikapi soal Papua.," ujar Neta kepada Okezone, Minggu (17/6/2012).

Menurutnya, hal itu nampak jelas dari fakta-fakta yang ada bahwa sumber daya alam di Papua dikeruk dan dibawa keluar Papua setiap saat, sedangkan di sisi lain rakyat Papua tetap terbelenggu dalam kemiskinan dan kebodohan.

"Pemerintah pusat dan pemerintah daerah di Papua lebih memanjakan investor, terutama asing, ketimbang penduduk asli Papua. Di sisi lain sebagian putera-putera daerah yang mendapat kesempatan duduk di posisi elit lebih berorientasi pada kepentingan diri sendiri dan kelompoknya," terang Neta.

Neta menambahkan, sudah saatnya pemerintah bersunggguh-sungguh dalam memperhatikan nasib rakyat Papua, yang terkesan telah lama di 'anak tiri' kan selama ini.

"Akibatnya sebagian besar rakyat Papua seperti terjajah di negeri sendiri. Sudah 67 tahun Indonesia merdeka tapi rakyat Papua masih tetap dibelenggu ketidakadilan," tutupnya. (put)
 sumber : okesone
Baca juga - klik di sini Pics Hot

Jangan Lupa di Like Ya Gan