Selasa, 11 September 2012

Apple Patenkan Teknologi 'Matikan Ponsel'

Headline

ARTIKEL ZAMRUD HIJAU | Apple baru saja mendapatkan hak paten yang memungkinkan ponsel secara otomatis tidak berfungsi ketika memasuki wilayah-wilayah tertentu.

Teknologi tersebut memungkinkan smartphone akan mati berdasarkan lokasi. Salah satu contohnya, smartphone akan langsung offline saat berada di area yang tidak diperkenankan untuk mengambil foto atau video menggunakan ponsel. Demikian seperti dilaporkan oleh Mashable.

Jika teknologi ini diterapkan, kemungkinan bakal mendapat sambutan yang baik dari banyak pihak. Misalnya dari para eksekutif Hollywood yang khawatir dengan pembajakan karyanya melalui perangkat mobile. Atau juga dari para guru yang tak ingin murid-muridnya melakukan kecurangan di sekolah dengan menggunakan ponsel saat ujian.

Akan tetapi, teknologi ini juga dapat memiliki dampak yang tidak menguntungkan. Misalnya bagi pergerakan politik. Teknologi ini tentunya bisa menghambat para aktivis atau pengunjuk rasa merekam aksi politis atau berkomunikasi dengan sesama mereka melalui jejaring sosial seperti Twitter atau Facebook.

Teknologi ini telah disahkan oleh badan hak paten dan merk AS pada akhir Agustus lalu. Fitur offline pada teknologi ini mencakup tidak bisa melakukan perekaman video, pengambilan foto, akses ke internet dan juga menelepon serta mengirim SMS.

Menurut Apple, pihaknya menciptakan teknologi ini berdasarkan pengamatan dan pengalaman bahwa perangkat komunikasi seperti telepon genggam dapat sangat mengganggu di tempat-tempat tertentu. Misalnya di rumah ibadah, pemakaman, ruang kelas di sekolah, bioskop, bahkan di tempat rapat, yang para pengguna seringkali lupa mematikan ponsel mereka.

Namun, pihak Apple belum memberikan kepastian kapan teknologi ini akan siap diterapkan. Mungkin sebelumnya Apple tentu ingin melihat reaksi dan pendapat dari khalayak mengenai teknologi ini.

Bagaimana dengan Anda? Setujukah Anda jika teknologi ini akhirnya diterapkan?

sumber